Jumat, 30 Maret 2012

Reading - List

Akhirnya jadi juga beli buku-buku ini:

Kiri ke kanan: Klub Film, The Hunger Games, Cantik Itu Luka

Tadinya pengen beli buku Wanita Dalam Lukisan Rose Madder - Stephen King, tapi gak ada.. :'(
Jadinya beli The Hunger Games deh..
Pagi tadi sengaja beli buku ini karena di Gramedia lagi ada diskon 25% untuk buku-buku terbitan Gramedia Pustaka Utama (GPU) dan diskon 38% untuk 38 buku pilihan dari penerbit GPU juga..
Ini diadakan dalam rangka ulang tahun GPU yang ke-38. Hanya sampai 1 April lho! So, jangan sampe terlewat!! ^^

Review menyusul ya! ;)
SSsssstttt,,jangan bilang-bilang mamaku ya, kalo aku beli buku banyak gini! Mama gak suka kalo uang jajanku dipakai buat beli buku (selain buku pelajaran).hehe... v^^


N.B: untung tadi bisa pulang dengan selamat.hihi

Read More......

Rabu, 28 Maret 2012

The Host - Ketika Manusia Menjadi Makhluk Asing

Judul     : The Host - Sang Pengelana
Penulis  : Stephenie Meyer
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama

Ber-setting masa dimana makhluk asing melakukan invasi ke planet bumi. Seluruh manusia telah dikuasai oleh mereka, para makhluk asing yang disebut "jiwa". Diceritakan, seorang manusia yang berhasil ditangkap, bernama Melanie yang kemudian disisipi, sehingga tubuh dan pikirannya dikuasai oleh makhluk tersebut. Tapi, ada yang aneh setelah proses penyisipan itu. Pikiran Melanie seolah-olah masih hidup di dalam kepalanya, dan ketika "jiwa" yang bernama Wanderer itu mencoba melihat pikiran Melanie, ada semacam dinding yang menghalangi.

Awalnya Wanderer merasa aneh dan lemah, karena tidak bisa menaklukan pikiran Melanie. Tapi lambat laun mereka mulai bersahabat. Ketika itulah, Melanie memperlihatkan rahasia terbesarnya yang selama ini dia simpan. Masih ada manusia lain yang hidup!! Ada Jamie, sang adik, dan Jared, kekasihnya. Mereka adalah orang yang paling Melanie cintai dan lindungi.

Sampai akhirnya pikiran-pikiran dan kenangan Melanie, menuntun Wanderer untuk mencari Jamie dan Jared. Hingga hal itu membawa mereka menemukan kenyataan yang saat itu mereka anggap mustahil! Mereka bertemu dengan manusia lainnya!
Bagaimanakah nasib mereka? Akankah para manusia itu percaya bahwa Melanie masih hidup di dalam tubuh itu?
Tak hanya itu, kisah drama percintaan antara gadis yang memiliki dua pemikiran dan mencintai dua orang yang berbeda. Yang pastinya, aneh dan seru! Bagaimanakah akhir cerita cinta mereka? Semua dijawab di buku ini.

Hal yang paling menarik dari buku ini adalah bagaimana seorang Stephenie Meyer kembali mengambil tema yang 'tidak biasa' dengan mengambil sudut pandang dari makhluk asing dan meramunya menjadi sebuah hal yang familiar sekaligus unik.
Disini, kita bisa bercermin dengan "jiwa", sudah se-manusia apakah kita??
Ketika orang sudah tak saling menghargai dan tak mencintai bumi, masihkah kita pantas hidup disini, di planet bumi? masihkah kita pantas disebut manusia? atau mungkin, makhluk asing itu memang lebih pantas karena bisa menjaga bumi dan membuatnya damai?

Pertama ketika buku ini keluar, saya merasa tidak tertarik, karena saya kira ini buku tentang petualangan masa lalu. Baik cover maupun sinopsis di belakangnya tidak terlalu menarik. Tapi karena tertarik pada pengarangnya, akhirnya saya beli dan baca juga walau agak telat seh!hehe,, dan benar saja pepatah "Don't judge the book by its cover",,karena memang buku ini  sangat bagus! Bahkan lebih bagus daripada Twilight-Series menurutku. Di buku ini, saya telah belajar tentang ketulusan, pengorbanan, bagaimana mencintai dan  menjadi 'manusia'. Kalau kalian suka Twilight-Series, saya yakin, kalian akan lebih suka The Host. :)

Read More......

Selasa, 27 Maret 2012

Postingan Saat Hujan

WARNING: ini sebenernya postingan gak jelas (emang ada gtu postinganku yg jelas??!!),,jadi mending ga usah dibaca! :D

Hari ini harusnya masuk kuliah jam 13.45. Tapi berhubung mestakung (males kuliah + hujan) akhirnya aku bolos aja. *jangan ditiru ya teman2 XD *
Inilah kalo dosen udah bilang absensi ga ngaruh ke nilai, jadi ya ngasih sedikit penguat buat ga masuk kuliah.hehe *alibi*

Sebenernya, dosennya enak ngajarnya, cuma ya aku nya aja yang emang gak suka sama matkul yang berhubungan dengan SI (Sistem Informasi). Alhasil,,disini lah aku sekarang, di kamar, nge-blog dan berniat beresin revisi skripsi. *semoga gak ada setan yang mengganggu :D * 

Entah dari kapan, aku sudah enek sama yang namanya SI!! :/ so, aku mau jadi animator saja, kalo ga, developer mobile, setelah menyerah untuk jadi hacker. hihi.. kalo udah jadi animator kan, gak perlu deket-deket lagi sama SI! huwahahahaha *devil laugh* siap-siap say goodbye SI! >:D *hidup aman, damai, dan bahagia* 

Sebenernya seh, dari dulu pengen membenamkan diri dalam dunia security, tapi rasanya sangat sulit untuk mempelajari secara otodidak. Kebanyakan orang yang jago dalam hal itu suka pelit ngasih ilmu-ilmunya. Kalo yang pake tools aja seh banyak tutorialnya, tapi yang ngebimbing step by step dari awal rasanya jarang, bahkan ga pernah nemu. Kecuali kalo mereka adalah temen sendiri, itupun kadang pelitnya minta ampun..!!! ~_~ 


Jadi aja desperate, dan mencoba PDKT sama dunia per-animasi-an, berhubung aku juga lagi bikin skripsi tentang game. Berbeda dengan security, tutorial untuk game itu banyaaaakkk...sangat! jadilah aku bingung sendiri!hehe.. 

Alasan aku ngambil tema game adalah karena aku juga suka game! XD aku juga suka film-film animasi, kaya The Adventure of Tintin yang keren banget animasinya. Aku juga suka anime, karena aku suka Jepang, jadilah saling terkait...hihi

Rasanya sangat menyenangkan bisa kerja sambil bermain! Ya kan??! ;) walau memang ga semudah itu membuat game dan animasi.. :(
Tapi setidaknya tidak se-membosankan kerja kantoran biasa! :D
Udah ah, sekian dulu curhatnya, mau benerin revisi BAB 1..
Do'akan ya teman-teman.. ^^
Yosh,,ganbarimasu!! p(^.^)q *iket kepala*

Read More......

Sabtu, 24 Maret 2012

Inside

We are happy family
We don't think to equally
Na na na na na
Na na na na na

Pada awalnya, si perempuan selalu merasakan hal yang sama bahwa: CINTA ITU MENYENANGKAN. Perhatian-perhatian itu, tentu saja memabukkannya. Menjadi seseorang yang spesial adalah hal yang selalu diinginkan setiap perempuan di dunia ini, termasuk dirinya.
Ucapan selamat pagi dan selamat malam yang mesra, adalah candu yang sempurna. Tak ada aku dan kamu, yang ada hanya kita.
Hingga suatu hari dia sadar dengan pola yang selalu dia temui, pola yang sama untuk semua kekasihnya.

I'm the one who win the bread
You're all eating from my plate
I'm living in an orphanage
You're living in Cambridge
You adored me and adopted me
Now your divorcing me
I'm the one who win the bread
You're all eating from my plate

Semua lelaki itu yang selalu dia puja dan cintai dengan tulus, ternyata tidak pernah menganggapnya. Lebih tepatnya menganggap hatinya. Tak ada yang peduli dengan perasaannya. Yang mereka pedulikan hanya tubuh sang perempuan. Kesalahan fatal memang,,tak ada yang pernah mempedulikan apa yang ada di balik tubuh itu. Mereka hanya terpesona dengan kecantikan wajahnya dan memuja kemolekan tubuhnya. Hingga, ketika pemilik tubuh perempuan itu menginginkan lebih dari si lelaki, mereka gusar. Sebelum semua terlalu jauh, si lelaki lebih memilih meninggalkan tubuh perempuan itu. Walau bagi si perempuan, mereka meninggalkan tubuh dan si pemilik tubuh tersebut, berdua.

I won't search the reason why, You blamed me 
I don't see why I should feel, an sympathy 
Don't send any flowers for me, cause I'm gloomy 
So this is the end of our journey, if there's any

Tak ada,,tak ada lelaki yang menginginkan mereka berdua.
Tak ada yang mau memiliki tubuh dan si pemilik tubuh.
Yang mereka inginkan hanyalah tubuh saja.
Hingga akhirnya dia lelah dan menyerah.
Tidak lagi bertanya kenapa? Kenapa dia selalu ditinggalkan tanpa alasan..??
Tidak lagi menunggu sang lelaki yang sama sekali tidak akan datang lagi..
Tidak,,kali ini dia memilih berjalan berdua, dengan si pemilik tubuh..

Inspired by song: Fighting Club-Sarasvati

Read More......

Rabu, 21 Maret 2012

Hunting Makanan Jepang

Sebenarnya ini udah lama seh, sekitar 6 bulan yang lalu,,aku lagi pengen banget makanan Jepang, tapi snack gitu, bukan makanan berat. Alhasil, temenku ngajak ke Papaya, semacam toko bahan-bahan makanan yang didominasi makanan impor dari Jepang dan Korea. Tempatnya itu berada di jalan Sukajadi. Lupa no.nya berapa, yang pasti tidak jauh dari Tomodachi.

Setelah sampai di sana, langsung kalap! pengen beli ini-itu, tapi budget terbatas! -_-" #deritaMahasiswa 

Akhirnya setelah lama berkeliling, hanya beli: ramen instan, chiki (lupa merknya), eskrim kacang merah (lupa juga merknya) sama dorayaki rasa coklat.
Eskrim Kacang Merah

Itu adalah eskrim kacang merah. Ukurannya gede banget dan enaaaakkk...sangat! ^^ 
Isinya adalah
eskrim vanilla di atasnya ada kacang merah gitu...dan itu adalah eskrim vanilla TERENAK yang pernak aku makan!! ^-^ 
Dan ini adalah tampilan dalamnya, bentuknya mirip ikan, yang warna coklat itu adalah lapisan kacang merahnya.
Bagian Dalam Eskrim

Di sana juga ada bento, yang bisa langsung dimakan, onigiri tp mahal (sekitar 9ribu-an/biji), nori lembaran, beras Jepang, etc. 

FYI, katanya eskrim kacang merah itu kalau di K-Mart harganya sekitar 16ribu, dan aku beli hanya 14ribu.. :D

Read More......

Rabu, 14 Maret 2012

The Fate

i ever thought when i didn't choose it, can i be here?
in this moment, be strong, more experience, be my self, and found the passion?
maybe at the first, it's not my passion , but IT'S MY NEXT PASSION NOW!
i love it, i love to be me like now, i love to meet more great people and great experience, i love here, i love Bandung, and i love my passion.
Especially,, i love Allah very much
thank you for everything You've given.. :*

Read More......

Jumat, 09 Maret 2012

In Deep

semilir angin itu membisikkan derap kakimu..
tapi tak ada
bayangan itu memantulkan dirimu..
tapi tak nyata

memandang ke luar, dan berharap kamu kan datang adalah hal yang semu.. 
semua itu tak nyata,,semua itu hanya asa.. 
dan semuanya sia-sia ,,, 

bahkan penantian ini?? begitukah??

Read More......

Senin, 05 Maret 2012

Minggu, 04 Maret 2012

BlackBerry Casual Meetup Bandung - The Best Meetup Ever

Pada tanggal 3 Maret 2012 kemarin, aku ikut acara meetup BlackBerry gitu.. Acara ini adalah semacam seminar dan sharing bagi para developer ataupun calon developer. Bagi yang belum tau apa itu developer,,developer adalah orang yang membuat aplikasi yang disini dikhususkan untuk mobile/ smartphone. Karena ini adalah Casual Meetup, maka tempatnya di sebuah kafe gitu "Vanila Kitchen & Wine" di Jl. Cimanuk no.11, Bandung. Banyak hal-hal yang diinformasikan, diantaranya bagaimana cara mendapatkan uang dari industri develop for mobile. Aku bahkan tak pernah kepikiran kalau sebuah theme saja bisa menghasilkan uang yang lumayan! Itu untuk theme yang gratis lho! ;) Selain itu, ada beberapa hal yang membuat acara ini "The Best Ever", diantaranya:  

  1. Acaranya GRATIISSS!! maklum mahasiswa, jadi paling suka yang gratisan! hehe

  2. Ada "gegedug" RIM (Research In Motion) Jason Saunderson dari Kanada yang memberikan sambutan

  3. Makanan GRATIS!! Di tiket acaranya memang tertulis bahwa kita dapat lunch. Tapi yang gak nyangkanya adalah tidak hanya lunch, tapi appetizer, dessert, and coffee break! gak akan kelaparan pokoknya!haha...selain dapat ilmu gratis, dapat makan gratis pula! ^.^ #HidupMahasiswa!
     

  4. Di acara ini ternyata "kegalauanku" pun terjawab! :D itu karena kami diperkenalkan dengan WebWork. Suatu aplikasi yang bisa mengubah program di PC menjadi program di mobile. Tidak hanya itu, aplikasi ini juga bisa untuk cross OS, misal: program untuk BlackBerry dirubah ke bentuk Android. Tentu saja ini sangat memudahkan bagi para developer. Mereka tidak perlu susah-susah untuk membuat ulang program yang sama, tapi untuk flatform berbeda. Dan bagiku, ini adalah jawaban, karena cukup menggunakan HTML 5 dan JQuery, sudah bisa membuat aplikasi mobile. Tentu, ini menjawab "kegalauanku" yang  tidak terbiasa dengan bahasa Java. :) Informasi lainnya, adalah untuk unlock BlackBerry sekarang tidak perlu bayar alias GRATISSS (lagi-lagi)!! ^^ (dulu harus bayar sekitar US $20). So, bagi kalian yang ingin masukin aplikasinya ke AppStore BlackBerry, bisa daftar di sini dulu: Blackberry.

  5. Puncaknya adalah ada kompetisi membuat Aplikasi menggunakan WebWork atau Android. Dari kategori tersebut. Akan dipilih masing-masing 3 juara. Jadi total 6 Juara. Mulainya dari kemarin sampai tanggal 19 Mei 2012. Dan inilah hadiahnya: 



  6. Acara ini adalah acara Casual Meetup Pertama di dunia! Biasanya untuk acara-acara kaya gini diadainnya secara formal. Dan...Bandung adalah kota pertama yang menyelenggarakannya! ^.^ Acara ini juga rencananya akan diselenggakan di kota Malang (10 Maret), Yogyakarta (17 Maret), Jakarta (24 Maret) dan Bali (7 April). Bagi yang ingin tau lebih lanjut tentang acara-acara di kota lain, bisa lihat webnya www.bbdevid.com atau twitternya @bbdevid. So, be there guys! :)

Read More......